Kuliah di Australia sering dibayangkan mahal, sulit, dan penuh tekanan akademik.
Tapi kenyataannya, banyak mahasiswa Indonesia justru kaget—dalam arti positif—setelah benar-benar merasakan kuliah di Australia 🇦🇺✨

Lalu, apa saja hal yang bikin mereka kaget?

Indonesia: Lebih teacher-centered (dosen sebagai pusat), kuliah lebih banyak bentuk ceramah, diskusi ada tapi terbatas
Australia: Sangat student-centered, mahasiswa dituntut aktif bertanya dan berpendapat, critical thinking sangat ditekankan

 

Indonesia: Ukuran kelas relatif besar dan interaksi dosen x mahasiswa formal.
Australia: Kombinasi lecture + tutorial/workshop (10-25 orang), presentasi dan real project.

 

Indonesia: Penilaian hanya fokus ke UTS dan UAS, kehadiran sangat mempengaruhi nilai.
Australia: Penilaiannya berdasarkan essay, report, presentasi, dan group project. Ujian akhir bukan satu-satunya penentu nilai. Bahkan RMIT University di jurusan Bachelor of Business meniadakan ujian sebagai penentu nilai.

 

Indonesia: Hubungan dosen dan mahasiswa relatif hierarkis, dosen dipanggil gelar dan sungkan berpendapat.
Australia: Lebih egaliter dan santai, dosen bisa dipanggil nama depannya, mengeluarkan pendapat dianggap hal positif selama sopan dan berbasis argumen.

 

Banyak mahasiswa kaget kuliah di Australia karena:

  • Sistemnya manusiawi

  • Lingkungannya suportif

  • Peluang akademik & kariernya nyata

Bukan cuma soal gelar, tapi tentang pengalaman hidup dan masa depan.

Jika kamu sedang mempertimbangkan kuliah di luar negeri, Australia jelas layak masuk daftar teratas 🎓🇦🇺

 


Untuk informasi studi di luar negeri, kamu bisa temukan informasi aktualnya di sini. JACK Study Abroad bekerja sama dengan berbagai institusi top dunia di luar negeri seperti UK, Australia, New Zealand, USA, Canada, Singapore, dan juga Eropa. Jika membutuhkan informasi terkini terkait studi di luar negeri, kamu bisa follow social media JACK Study Abroad di Instagram TikTok. Kamu juga bisa melakukan konsultasi GRATIS melalui Hotline di 081 2990 77788 atau datang langsung ke kantor JACK Study Abroad yang terdekat dari rumahmu.

 

Baca Juga :

Tips Dapat Kerja Setelah Lulus Kuliah di Luar Negeri

Persiapan Apply S1 ke UK Universities via UCAS

Persiapan 3 hal Ini Kuliah ke Singapore